-->

Begini Cara Edit Video Menggunakan VivaVideo Pro

advertise here



Kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial edit video menggunakan aplikasi VivaVideo Pro : Editor Video

Beberapa kelebihan yang ditawarkan seperti :

  1. Aplikasi ini ukurannya tidak terlalu besar, hanya sekitar 32MB, jadi kalian tidak perlu khawatir memory hp kalian akan habis. 
  2. Aplikasi editor video ini juga sangat simpel dan mudah dipelajari bagi pemula.
  3. Untuk versi pro ini, kalian bisa mengedit video tanpa batas durasi edit.
  4. Kalian juga tidak akan menemukan adanya watermark, sehingga hasil video kalian akan terlihat lebih professional.

Untuk penggunaannya, kalian bisa simak langkah-langkah berikut..

Cara Edit Video Menggunakan VivaVideo Pro :


1. Pertama, kalian bisa download aplikasinya lewat link di bawah ini, atau kalian juga bisa cek melalui Playstore apabila kalian ingin membelinya hehe.


2. Setelah berhasil download, install aplikasinya seperti biasa.

3. Masuk ke aplikasinya, kalian akan dihadapkan dengan tampilan awal seperti pada gambar di bawah ini. Lalu untuk mulai membuat project, pilih menu Edit.
tampilan awal
Tampilan Awal

4. Selanjutnya, pilih clip video dan/atau foto yang akan di edit.
select clips
Pilih Clip Video

5. Setelah memilih clip video, kalian bisa menyesuaikan durasi waktu per video, lalu pilih tombol Add.
tambahkan video
Tambahkan Video

6. Nah, nantinya kalian akan berada di menu utama. Di bagian ini kalian bisa atur tema, musik, dan juga edit sesuai yang kalian inginkan.
menu utama
Menu Utama
7. Pilih Edit untuk memberi teks, fx, video filter, stiker, tambahan suara, transition, dan juga tambahan clip foto ataupun video.
menu edit
Menu Edit

8. Setelah rampung, kalian bisa pilih tombol pojok kanan atas yaitu Share, untuk menyimpan video ataupun juga membagikan video ke sosial media.
share video
Share Video
Nah, biar kalian lebih jelas, cek video di bawah ini ya...


Oke, mungkin cukup sekian untuk tutorial Cara Edit Video Menggunakan VivaVideo Pro di Android. Apabila kalian ingin bertanya tentang hal ini, tuliskan saja di kolom komentar di bawah yah gan!

Semoga Bermanfaat !

Salam
1st Admin@AndroPhobia


Click to comment